Persyaratan Teknis

  1. Keahlian teknis apa yang telah anda miliki untuk mengelola sebuah website? Dan keahlian teknis apa yang diperlukan oleh CMS yang anda pakai?
  2. Bila keahlian teknis pribadi terbatas, apakah tidak lebih baik menggunakan tenaga ahli dari luar seperti konsultan? Apakah mereka telah disewa? Dan dengan biaya berapa?
  3. Apakah tim website anda memerlukan dukungan khusus untuk software desain seperti: FrontPage, Photoshop, Dreamweaver, dan lain sebagainya?
  4. Seberapa besar anggaran yang anda sediakan untuk memulai sebuah proyek? Apakah anggaran untuk menutupi biaya tahunan juga telah tersedia?
  5. Bagaimana dengan jadwal waktu yang dimiliki? Seberapa pentingkah kebutuhan untuk bisa segera online dengan CMS yang anda pakai?
  6. Seberapa banyak ‘contents’ yang telah anda miliki dan seberapa banyak jumlah penulis/editor yang ingin anda pergunakan? Apakah ini mempengaruhi biaya dan kinerja dari CMS?
  7. Apakah CMS yang anda pakai menyediakan alatnya sendiri untuk membuat, mengedit dan menambah ‘contents’? Ataukah CMS tersebut bergantung kepada aplikasi dekstop yang anda miliki, seperti word, excel, dll.?
  8. Apakah anda ingin memulai dari awal (‘scratch’) pembuatan sebuah website atau mengubah website yang sudah ada?
  9. Apakah alat-alat pengedit perlu diinstal di mesin klien atau dapatkah mereka berjalan langsung dari server?
  10. Apakah CMS dibutuhkan berjalan di berbagai macam lingkungan – PC dan/atau MAC?
  11. Apakah lingkungan klien murni menggunakan Windows? NT? 98? 2k? XP? Unix/Linux?
  12. Tempat penyimpanan data jenis apa yang dibutuhkan oleh CMS; Oracle, Sybase, Informix, MySQL, MS SQL? atau cukup sebuah file teks?
  13. Jika CMS membutuhkan sebuah database, apakah anda telah memiliki lisensi untuk itu?
  14. Apakah anda menggunakan servis direktori seperti NDS, LDAP, dll.? Apakah anda menginginkannya terintegrasi secara baik dengan CMS? Bisakah CMS anda mendukung hal ini?
  15. Bisakah CMS yang ada pakai menyediakan dukungan penuh bila organisasi suatu saat membutuhkan sesuatu yang dapat digunakan baik di UNIX maupun di NT?
  16. Apakah solusi CMS yang anda pakai berbentuk open source atau berlisensi tertutup?
  17. Apakah CMS meminta anda untuk menggunakan editor, webserver atau database tertentu?
  18. Apakah anda menginginkan sebuah CMS yang dapat beroperasi dengan berbagai sistem eksternal lainnya?
  19. Jenis data atau ‘content’ apa yang saat ini anda miliki dan adakah kecenderungan untuk menggunakan berbagai jenis data lainnya di masa-masa yang akan datang?
  20. Jika di sistem terjadi sesuatu di luar dugaan, apakah anda memiliki sumber daya yang cukup untuk mendukung dan memelihara ‘up-time’? Sumber daya dan servis seperti apa yang ditawarkan oleh produsen CMS dalam menghadapi permasalahan ini dan dengan biaya berapa?
  21. Apakah organisasi anda membutuhkan semua perubahan dibukukan/dicatat untuk memudahkan pengecekan? Logs?
  22. Dan seterusnya. Anda dapat menambah daftar pertanyaan ini dengan berbagai persyaratan lainnya yang relevan dengan situasi anda sebenarnya. Semakin rinci, semakin baik dan semakin jelas.